Jumat, 11 November 2011

sayembara penulisan


Sejak 27 Mei 2006 (Yogyakarta dan Jawa Tengah) dan 17 Juli 2006 (Pangandaran-Jawa Barat), sebuah proyek bernama Rekompak-JRF (Rehabilitasi dan Rekonstruksi Masyarakat dan Permukiman Berbasis Komunitas-Java Reconstruction Fund) telah melakukan rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana gempa bumi dan tsunami dengan masyarakat sebagai pelaku utamanya. Proyek ini dikerjakan di lebih dari 250 desa dan 15.000 rumah tinggal. Setelah hampir 5 tahun pelaksanaan proyek, Rekompak-JRF memerlukan umpan balik (feedback) dari seluas-luasnya kalangan masyarakat.

Oleh karenanya, Rekompak-JRF mengundang para pegiat, pemerhati, serta siapa saja yang menggeluti bidang rehabilitasi dan rekonstruksi dalam penanggulangan bencana (mahasiswa, pekerja sosial, masyarakat umum, masyarakat dampingan, dan fasilitator) terlibat dalam sayembara penulisan dengan tema besar “Rehabilitasi dan Rekonstruksi dalam Penanggulangan Bencana Bertumpu pada Masyarakat” dengan sub tema:

1. Pendidikan Pengurangan Resiko Bencana
2. Pengarusutamaan Gender dalam Masa Rehabilitasi dan Rekonstruksi
3. Aspek Teknis Pembangunan Infrastruktur dan Rumah Tahan Gempa
4. Siasat Lokal dan Penguatan Modal Sosial
5. Penataan Lingkungan Permukiman yang Tanggap Bencana
6. Pelindungan Aset Budaya dan Lingkungan

PERSYARATAN LOMBA PENULISAN
1. Karya tulis dapat berupa artikel, analisis data riset, atau opini.
2. Karya tulis harus berbasis proyek-proyek Rekompak-JRF di wilayah DIY, Jawa Tengah, dan Pangandaran-Jawa Barat pasca gempa bumi dan tsunami 2006 (klik: www.rekompakjrf.org).
3. Karya tulis tidak boleh mengandung bahasa atau istilah yang berbau kekerasan, diskriminatif, provokatif, dan mendiskreditkan, dan SARA.
4. Karya tulis merupakan karya baru, belum pernah dipublikasikan, baik di dalam blog pribadi, jurnal, dan media massa.
5. Kutipan langsung dan gambar harus menyebutkan sumber, media, dan waktu publikasi.
6. Sayembara untuk umum dan tertutup bagi personil NMC dan DMC Rekompak-JRF (diperbolehkan bagi fasilitator lapangan Rekompak-JRF).
7. Peserta hanya dapat mengirimkan satu karya tulis.

KETENTUAN PENULISAN
1. Penulisan menggunakan dan harus sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
2. Karya tulis terdiri 2000 hingga 3000 kata.
3. Karya tulis harus dilengkapi nomor halaman di setiap halaman.
4. Melampirkan daftar referensi atau pustaka.
5. Melampirkan CV singkat penulis di lembar terpisah dari karya tulis (disertai alamat jelas dan no. tlp. yang bisa dihubungi).
6. Jika pengumpulan karya tulis melalui e-mail, dokumen diharuskan dalam format PDF dan Microsoft Word (.doc).
7. Penyerahan karya paling lambat tanggal 5 Desember 2011 ke alamat e-mail:rekompakjrf2011@gmail.com atau kantor NMC Rekompak-JRF: Jln. Melati 175, Sambilegi Baru, Maguwoharjo, Depok - Sleman, DIY.

HADIAH BAGI PEMENANG
1. Pemenang lomba karya tulis akan diumumkan melalui e-mail masing-masing peserta pemenang, dihubungi melalui telepon, dan website: www.rekompakjrf.org.
2. Pemenang sayembara mendapatkan Rp. 5.000.000,- (Juara I), Rp. 3.000.000,- (Juara II), Rp. 2.000.000,- (Juara III), Rp. 750.000,- (tiga pemenang Harapan)
3. Tulisan terpilih akan disertakan dalam buku terbitan Rekompak-JRF.


Informasi lebih lanjut hubungi:
SAVITRI DAMAYANTI
E_mail: rekompakjrf2011@gmail.com
Tlp. : 0274-8584330

Tidak ada komentar:

Posting Komentar